Pantai Solok Timun berada di Desa Bagolo Kecamatan Kalipucang Kabupaten Pangandaran. merupakan pantai yang landai dengan hamparan terumbu karang di pinggir pantai. Akan tetapi pantai ini tidak dapat digunakan berenang atau snorkeling karena memiliki gelombang ombak yang cukup besar. Pengunjung dapat menikmati panorama alam pantai yang indah.
Sarana dan Fasilitas Wisata Aktual
Untuk sarana dan fasilitas pendukung kegiatan pariwisata seperti penujuk jalan untuk dapat menuju ke tempat ini masih belum tersedia.
Aksesibilitas
Merupakan sebuah pantai yang berada di kawasan Desa Bagolo terletak dititik kooordinat S7 41.469 E108 45.878, untuk dapat mencapai Pantai Solok Timun pengunjung dapat menempuh perjalan selama kurang lebih 30 menit dari jalan nasional dengan akses yang dapat dilalui oleh kendaraan roda empat dan juga roda dua namun untuk moda transportasi umum masih belum tersedia.
Peluang dan Hambatan Pembangunan
Lokasi ini memiliki akses yang bagus dan memiliki daya tarik pantai dengan panorama yang indah, tetapi kekurangan untuk daya tarik wisata ini yaitu masih kurangnya papan petunjuk arah untuk mencapainya.
sumber : Diparda Pangandaran
0 komentar:
Posting Komentar
Silahkan anda memberikan komentar tentang artikel kami. Kontribusi anda akan tertera di TESTIMONIAL Website kami. Salam dari Team Official & Operator www.survive-giezag.org